Lagi, Ribuan e-KTP Ditemukan Tercecer di Pariaman

Kamis, 13 Desember 2018 | 22:36 WIB
Lagi, Ribuan e-KTP Ditemukan Tercecer di Pariaman
Ilustrasi ribuan e-KTP tercecer di jalan. (foto istimewa).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pihaknya juga memastikan temuan ribuan lembar KTP-E tersebut sama sekali tidak berkaitan dengan unsur politik dan murni faktor kelalaian petugas.

Sekretaris Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Padang Pariaman, Martoni mengakui ada unsur kelalaian pihaknya dalam kasus tercecernya e-KTP di wilayah Kota Pariaman.

"Permasalahan ini merupakan keteledoran petugas kami karena memasukkan e-KTP yang sudah tidak terpakai ke dalam karung," kata dia.

Dia menjelaskan e-KTP yang akan dimusnahkan tersebut disimpan di gudang dokumen terlebih dahulu, namun karena sudah lama karung wadah penyimpannya lapuk.

Baca Juga: Mobil Politisi Gerindra Dilempari Batu, Sopir Luka di Bagian Mata

Permasalahannya timbul saat pihaknya akan membersihkan gudang dan memisahkan dokumen yang penting dengan yang tidak.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI