Suara.com - Juru Bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo atau Jokowi-Maruf Amin, Ace Hasan Syadzily menyebut masih ada masyarakat yang percaya kalau Presiden Joko Widodo atau Jokowi keturunan PKI. Karena itu, kata dia Jokowi seringkali melakukan penyangkalan terkait isu tersebut melalui pidato saat blusukan ke sejumlah daerah.
Ace mengungkapkan kalau presentase masyarakat yang percaya kalau Jokowi memiliki hubungan PKI mencapai 5 sampai 6 persen. Adapun masyarakat yang masih percaya isu tersebut berada di Jawa Barat.
"Karena itu pak Jokowi perlu klarifikasi itu supaya masyarakat di daerah yang dikunjungi pak Jokowi bisa mengetahui bahwa itu adalah sesuatu yang hoax," ungkap Ace di kantor Populi Center, Palmerah, Jakarta Barat, Kamis (13/12/2018).
Berkaitan dengan isu hoaks Jokowi keturunan PKI, mantan kader Gerindra La Nyalla Mattalitti mengakui menjadi salah satu penyebarnya di Pilpres 2014 silam. Selain itu, La Nyalla pun mengaku terlibat pada penyebaran Tabloid Obor Rakyat yang mengadung konten serupa.
Baca Juga: Polisi Telisik Video Aksi Pembakaran Mapolsek Ciracas
Meskipun Tabloid Obor Rakyat sudah hilang serta pendirinya pun sudah divonis delapan bulan penjara karena menyebarkan fitnah ke Jokowi. Ace melihat kalau hal tersebut belum mampu mengubah persepsi masyarakat soal Jokowi keturunan PKI. Ace pun menilai isu yang digulirkan Obor Rakyat hingga kini masih dipercaya masyarakat.
"Artinya pengaruh Obor Rakyat sampai saat ini masih ada dan itu terus direproduksi, salah satunya kalau omongan antar orang itu gampang sekali menyebar," pungkasnya