Sudah Tobat, Kubu Jokowi Tak Bakal Tuntut La Nyalla

Kamis, 13 Desember 2018 | 04:05 WIB
Sudah Tobat, Kubu Jokowi Tak Bakal Tuntut La Nyalla
Mantan Ketua PSSI La Nyalla Mattalitti menyambangi kediaman Cawapres nomor urut 1 Maruf Amin di Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta, Selasa (11/12/2018). [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim Kampanye Nasional Jokowi – Maruf Amin tidak bakal menuntut mantan Ketua PSSI La Nyalla Mattalitti yang mengakui dan meminta maaf menyebar fitnah mengenai Jokowi saat Pilpres 2014.

Juru Bicara TKN Jokowi – Maruf Amin, Ace Hasan Syadzily menegaskan, Jokowi akan memafkan siapa pun termasuk La Nyalla yang sudah bertobat dan meminta maaf. La Nyalla mengakui dirinya menyebar fitnah Jokowi PKI.

“Kami tidak ingin menuntut secara hukum. Karena apa? karena saya kira Pak Jokowi akan selalu memaafkan yang mengakui kesalahannya lalu insyaf," ujar Ace di Posko Cemara, Menteng, Jakarta, Rabu (12/12/2018).

Politikus Partai Golkar itu menyambut baik langkah La Nyalla yang menyadari kesalahannya. Menurutnya, keputusan La Nyalla yang meminta maaf dan menyadari kesalahannya merupakan sikap terpuji.

Baca Juga: Kronologi OTT Bupati Cianjur Irvan Rivano Muchtar hingga Jadi Tersangka

Buntut dari kesalahannya, La Nyalla sudah berjanji mengklarifikasi fitnah-fitnahnya dulu soal Jokowi kepada masyarakat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI