Saksi: Banyak yang Makan Siang saat Atap Food Court Rasuna Garden Terbang

Senin, 10 Desember 2018 | 17:08 WIB
Saksi: Banyak yang Makan Siang saat Atap Food Court Rasuna Garden Terbang
Atap tempat makan atau food cort Rasuna Garden Foodsteet, Epicentrum, Setiabudi, Jakarta Selatan dihempaskan oleh angin kencang, Senin (10/12/2018). (ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Salah satu saksi mata peristiwa terbangnya atap food court Rasuna Garden mengatakan banyak pelanggan yang sedang makan siang saat angin menghempas atap. Amir, yang juga berjualan di sana mengatakan pelanggannya pada kocar kacir saat angin kencang terjadi.

Amir bersaksi angin kencang dan hujan sangat deras saat atap food court Rasuna Garden terbang dan terhempas.

"Saat itu pas jam makan siang, banyak yang lagi di sini. Lalu ada hujan dan anign kencang," kata Amir di lokasi kejadian, Senin (10/12/2018).

Saat ini puing-puing atap food court Rasuna Garden yang terlepas sudah dibersihkan. Sudah tidak ada pengunjung di sana. Hanya ada penjual dan pemilik outlet di sana.

Baca Juga: 10 Menit Angin Kencang Terbangkan Atap Food Court Rasuna Garden

Atap tempat makan atau food court Rasuna Garden Foodstreet, Epicentrum, Setiabudi, Jakarta Selatan dihempaskan oleh angin kencang sekitar pukul 13.00 WIB. Atap food court Rasuna Garden Foodstreet sampai terbang.

Peristiwa tersebut terlihat dari video yang beredar yang memperlihatkan para pengunjung food court Rasuna Garden Foodstreet tunggang langgang akibat angin kencang tersebut. Para pengunjung food court Rasuna Garden Foodstreet tersebut berlarian menuju tempat aman guna menghindar dari atap yang berterbangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI