Waspada, Jakarta Berpotensi Hujan Petir Sepanjang Hari

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 10 Desember 2018 | 07:47 WIB
Waspada, Jakarta Berpotensi Hujan Petir Sepanjang Hari
Ilustrasi hujan. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperingatkan potensi hujan lebat disertai petir di wilayah Jakarta secara merata sepanjang Senin (10/12/2018).

Mengutip lama resmi www.bmkg.go.id, BMKG memperkirakan hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang di wilayah Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur pada siang dan malam hari.

Sementara Jakarta Pusat berawan pada pagi hari, hujan ringan (siang), berawan (malam), berawan (Selasa dini hari), suhu (25 derajat Celcius-32 derajat Celcius), dan kelembaban (70 persen-95 persen).

Wilayah Jakarta Utara akan berawan (pagi), hujan lokal (siang), berawan (malam), berawan (Selasa dini hari), suhu udara (25 derajat 32 derajat celcius), dan kelembaban (70 persen-95 persen).

Baca Juga: Jadi Pemain Terbaik Liga 1 2018, Ini Komentar Rohit Chand

Kawasan Jakarta Barat diperkirakan cerah berawan (pagi), hujan ringan (siang), hujan lokal (malam), hujan lokal (Selasa dinihari), suhu udara (24 derajat -30 derajat Celcius), dan kelembaban (75 persen-95 persen).

Jakarta Selatan diprediksikan berawan (pagi), hujan sedang (siang), berawan (malam), berawan (Selasa dini hari), suhu (24 derajat -32 derajat Celcius), dan kelembaban (70 persen-95 persen).

Jakarta Timur akan berawan (pagi), hujan sedang (siang), berawan (malam), berawan (Selasa dini hari), suhu (24 derajat-32 derajat Celciusl, dan kelembaban (70 persen-100 persen).

Kemudian, Kepulauan Seribu berpeluang berawan (pagi), cerah (siang), hujan lokal (malam), berawan (Selasa dini hari), suhu (26 derajat-29 derajat Celcius), dan kelembaban (70 persen-95 persen).

Baca Juga: Polisi Selidiki Misteri Kebakaran Ruang Kerja Ketua KPU

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI