Kurang Mahir Jadi Maling, Adi Malah Terjebak Usai Bobol Plafon Minimarket

Sabtu, 08 Desember 2018 | 16:38 WIB
Kurang Mahir Jadi Maling, Adi Malah Terjebak Usai Bobol Plafon Minimarket
polisi bekuk maling di minimarket. (Beritajatim.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Adi Prasetya (44) tampaknya belum lihai untuk melakukan pencurian di sebuah minimarket di Desa Penambangan, Balongbendo, Sidoarjo, Jawa Timur. Pasalnya setelah berhasil menyusup melalui plafon, maling tersebut malah terjebak di dalam minimarket yang dijadikan sasaran pencurian.

Akibat tak lagi bisa kabur dari dalam minimarket tersebut, Adi akhirnya dibekuk aparat kepolisian.

Kanit Reskrim Polsek Balongbendo Iptu Kinaryo mengatakan penangkapan terhadap pelaku berawal setelah polisi menerima laporan dari alarm minimarket yang berbunyi.

"Alarmnya berbunyi, diduga kuat ada maling menyelinap di minimarket tersebut. Kita langsung meluncur ke lokasi," kata Kinaryo seperti dikutip Beritajatim.com, Sabtu (8/12/2018)

Baca Juga: Miris, Penyerang Persebaya Ini Dituduh Terkait Organisasi OPM

Saat polisi menuju lokasi, melihat plafon atap minimarket itu sudah dalam keadaan rusak. Selain itu, ditemukan dua karung berisi 84 slop rokok berbagai merek masih di atas plafon. Tak beberapa lama, polisi pun langsung membekuk Adi tanpa perlawanan.

"Setelah kita keliling menyelidiki di lokasi, pelakunya berhasil kita tangkap," kata dia.

Atas ulahnya itu, Adi kini harus mendekam di dalam penjara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI