Suara.com - Agustinus Woro lagi-lagi menyalurkan hobinya, yakni memanjat. Usai memanjat baliho di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (6/12/2018), Agustinus kini kedapatan papan penujuk Jalan Jenderal Sudirman di kawasan Dukuh Atas, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (7/12/2018).
Akibat aksinya di sana, arus lalu lintas sempat tersendat. Sebab, pengendara yang melintas tak berkonsentrasi karem
"Kita berhasil evakuasi sekitar 15 menit. Aksinya sempat menggangu lalu lintas di sana," kata Kepala Regu Unit Rescue Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat, Eko saat dikonfirmasi, Jumat (7/12/2018).
Dalam menyalurkan hobinya, Agustinus kembali membawa kain-kain bertuliskan tuntutannya terhadap pemerintah untuk menyelesaikan kasus hak asasi manusia. Dirinya membawa dua kain.
Baca Juga: Tolak Turun dari Baliho Al Azhar Blok M, Agustinus Sempat Minta Minum
Kepala Regu Rescue Sudin Gulkarmat Jakpus yang lain, Jandes menambahkan dalam evkuasi kali ini, Agustinus tidak banyak melakulan perlawanan seperti biasanya. Dirinya menyebut, negosiasi yang dilakukan tidak alot sehingga Agustinus dengan cepat dievakuasi.
Hanya dalam waktu 15 menit Agus berhasil dievakuasi. Berdasar keterangan warga, Agus diduga ada di atas papan penunjuk jalan sejak subuh.
Aksi Agustinus mulai menjadi tontonan sekitar pukul 07.00 WIB saat jam berangkat kerja. Kemudian, pihaknya mendapat laporan sekitar pukul 08.30 WIB dan tiba di sana sekitar pukul 09.00 WIB kemudian melakulan evakuasi.
Sekitar pukul 09.15 WIB, Agus sudah berhasil diturunkan. Usai dievakuasi, pihaknya langsung berkoordinasi dengan aparat kepolisian.
"Kemudian kita serahkan ke aparat," pungkas Jandes.
Baca Juga: Terungkap! Pemanjat Misterius Baliho Al Azhar Blok M Ternyata Agustinus