Suara.com - Nasib sial dialami seorang maling rumah di kawasan Jalan Baru, Lingkungan 15, Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan, Sumatera Utara.
Bukannya mendapatkan keuntungan dari hasil pencurian yang ia lakukan, justru babak belur dihajar warga.
Akibatnya, tersangka yang berinisial PAGH (32) alias Pangeran itu pharus dilarikan ke rumah sakit dalam keadaan kritis setelah menderita luka pada sekujur tubuh dan wajahnya.
Berdasarkan informasi yang diperoleh Medan Headlines—jaringan Suara.com, tersangka saat itu tepergok warga mencuri di rumah kosong, Selasa (4/12/2018) siang.
Baca Juga: Kelompok Bersenjata Berulah, Sandiaga Kutuk Penembakan di Nduga Papua
“Memang kami sudah resah dengan pencurian ini, begitu dapat pelakunya kami langsung telepon korban suruh pulang, dan mengatakan rumahnya kebongkaran,” kata Anto (35) warga sekitar.
Dalam aksinya, pelaku masuk ke dalam rumah dengan cara membobol pintu belakang rumah korban. Warga yang melihat kejadian itu sontak meneriaki dan menangkap pelaku lalu menghajarnya.
Selain itu, sebagian warga juga menghubungi petugas Polsek Medan Labuhan. Sebab khawatir pelaku tewas oleh kemarahan warga yang semakin ramai.
Kapolres Pelabuhan Belawan Ajun Komisaris Besar Ikhwan Lubis menjelaskan, pihaknya yang mendapat laporan itu lalu turun ke lokasi untuk memboyong pelaku.
Ia mengatakan, seusai diamuk warga, pelaku tergeletak tidak sadarkan diri di halaman rumah korban.
Baca Juga: 2 Harimau Koleksi Semarang Zoo Lepas dari Kandang, Ini yang Terjadi
“Saat beraksi, pelaku masuk ke dalam rumah korban pada saat rumah kosong ditinggal kerja pemilik rumah. Karena kondisinya luka parah, pelaku dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara,” ujarnya.
Dari tangan pelaku, petugas berhasil mengamankan satu unit Kamera Digital merk Canon warna Hitam dan satu unit sepeda motor Suzuki FU warna hitam bernomor polisi BK 5937 ACL milik pelaku.
Berita ini kali pertama diterbitkan Medanheadlines.com dengan judul “Ketahuan Mencuri di Rumah Kosong, Pangeran Kritis Dihajar Massa”