Suara.com - Tamu undangan pesta pernikahan pasangan konglomerat Jusup Maruta Cahyadi dan Clarissa yang disebut-sebut sebagai Crazy Rich Surabayan, sudah mulai berdatangan di The Mulia Resort, Nusa Dua, Bali, Jumat (30/11/2018), hari ini.
Pantauan Suara.com di lokasi, tamu yang datang kebanyakan berasal dari luar negeri, tepatnya Tiongkok. Selain warga negara asing, banyak juga kerabat yang diundang di lokasi yang akan menjadi sejarah pernikahan Jusup dan Clarissa yang akan dilangsungkan pada Sabtu (1/12/2018) besok.
Para tamu undangan yang sudah disediakan kamar, langsung melakukan reservasi. Kebanyakan, tamu yang datang adalah rombongan satu keluarga.
"Ini tamu sudah mulai berdatangan mas. Baik yang dari luar negeri maupun Indonesia sendiri," jelas Rendra Tjahjadi, ayahahda Jusup kepada Suara.com.
Baca Juga: BAZNAS Pamerkan Pemberdayaan Batik di Eco Fashion Week
Rendra menerangkan, jelang acara resepsi, ada acara santai bertatap muka dengan para tamu dan kerabat.
"Acaranya malam ini cuma makan-makan saja sambil bertatap muka dengan kerabat dan para tamu. Besok baru resepsinya," pungkas Rendra.
Untuk diketahui, pesta pernikahan pasangan konglomerat Jusup Maruta Cahyadi dan Clarissa yang bakal digelar di Bali pada 1 Desember 2018, tepatnya di The Mulia Resort, ternyata tidak seperti kabar yang beredar saat ini.
Sebelumnya, banyak beredar kicauan atau meme di twitter mengenai Cazy Rich Surabayan yang akan menggelar pesta pernikahan super mewah.
Ada kabar pula yang menyebutkan, saat acara pernikahan, akan ada doorprize berupa mobil Jaguar dan suvenir atau cendera mata berupa koin emas asli dengan ukiran wajah dan nama mereka berdua.
Baca Juga: iPhone XS, XS Max, dan XR Bisa Dipesan di Indonesia 7 Desember
Menyeruaknya kabar itu langsung dibantah oleh keluarga. Rendra Tjahjadi bahkan menyampaikan, soal pemberian doorprize mobil Jaguar dan suvenir emas antam adalah berita bohong alias hoaks.