Suara.com - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto melakukan rotasi pada sejumlah pererwira tinggi TNI. Hal ini berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1240/XI/2018, tanggal 29 November 2018 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia.
"Telah ditetapkan mutasi jabatan 81 Perwira Tinggi (Pati) TNI," kata Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Sus Taibur Rahman dalam keterangan tertulisnya seperti dilansir dari Antara, di Jakarta, Kamis (29/11/2018) malam.
Salah satu yang menyorot perhatian adalah Maruli Simanjuntak yang merupakan menantu Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan. Maruli dirotasi dari Kasdam IV/Dip menjadi Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres) menggantikan posisi Mayjen (Mar) Suhartono.
Sedangkan Mayjen TNI (Mar) Suhartono dari Danpaspampres menjadi Komandan Korps Marinir (Dankormar).
Baca Juga: Tak Perlu ke Luar Negeri, Operasi Robotik Juga Ada di Indonesia
Selain itu, Mayjen TNI Besar Harto Karyawan yang saat ini menjabat Panglima Kodam III/Siliwangi mendapatkan promosi jabatan sebagai Panglima Kostrad.
Untuk diketahui, posisi Pangkostrad sebelumnya kosong pasca ditinggalkan Jenderal TNI Andika Perkasa yang naik menjadi Kepala Staf Angkatan Darat.