Bikin Omzet Istrinya Turun, Agus Tembaki Pedagang Telur Puyuh

Rabu, 28 November 2018 | 15:01 WIB
Bikin Omzet Istrinya Turun, Agus Tembaki Pedagang Telur Puyuh
Agus Nur Khusaini, pelaku penganiayaan pakai senapan angin dibekuk polisi (Beritajatim.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Agus Nur Khusaini terpaksa diringkus polisi setelah memberondong tembakan kepada pedagang telur puyuh bernama Febrianto (19) hingga mengalami luka robek di lengan kiri.

Aksi penembakan menggunakan senapan angin itu dilakukan karena Agus jengkel dengan usaha korban berdagang yang membuat omzet istri yang lebih dahulu berjualan di sekolahan menurun.

Merasa tersaingi, pelaku juga sudah mewanti-wanti agar korban tak lagi berjualan di sekolah tersebut. Lantaran tak digubris, akhirnya Agus menembaki korban dengan cara bersembunyi dari jarak 50 meter. Ada sebanyak empat peluru senapan angin berkaliber 4,5 milimeter yang diletuskan ke bagian tubuh korban.

Setelah mengalami luka akibat perbuatan pelaku, korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Dukun. Tak lama, polisi pun langsung membekuk Agus bersama barang bukti senapan angin yang digunakan untuk menembak korban.

Baca Juga: Pemerintah Minta Pertamina Tak Setengah-setengah Terapkan B20

Kapolsek Dukun Iptu M.Mustadji mengatakan, pihaknya telah melakukan penahanan terhadap pelaku setelah menjalani pemeriksaan.

"Pelaku sudah kami amankan beserta barang bukti berupa senapan angin," katanya, Rabu seperti diwartakan Beritajati.com, Rabu (28/11/2018).

Sementara, Agus mengaku terpaksa menembak korban karena ucapannya tidak diindahkan dan tetap berjualan di sekolah tempat istrinya berjualan.

"Saya sudah memberitahu ke dia, Febri, tapi tetap saja tidak mau pergi," tuturnya.

Kini, Agus harus meringkuk di penjara dan dijerat pasal 351 KHUP tentang penganiayaan.

Baca Juga: Hakim dan Panitera PN Jaksel Ditangkap KPK Terancam Dipecat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI