Suara.com - Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengungkapkan indeks kepuasan jemaah haji Indonesia tahun 2018 masuk dalam kategori sangat memuaskan. Hal itu disampaikan Lukman saat rapat kerja bersama Komisi Vlll di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (26/11/2018).
Lukman menerangkan, berdasarkan hasil survei Badan Pusat Statistik (BPS) terhadap indeks kepuasan jemaah haji Indonesia di tahun 2018 menunjukan tingkat kepuasan mencapai angka 85,23 persen.
"Kita bersyukur tahun ini memasuki kategori sangat memuaskan yang dirasakan jemaah haji kita yang diukur BPS 85,23 persen. Ini pertama kali kategori sangat memuaskan," kata Lukman dalam rapat kerja bersama Komisi VIII DPR RI, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (26/11/2018).
Lukman berharap capaian tersebut dapat dipertahankan pada masa haji di tahun 2019. Selain itu, Lukman juga berkomitmen untuk terus melakukan perbaikan kualitas pelayaan terhadap jemaah haji.
Baca Juga: Dihantam Truk Batu Bara, Man Piok Tewas Bersimbah Darah
"Mudah-mudahan ini bisa dipertahankan di tahun 2019. Kemudian jemaah haji bisa mendapatkan pelayanan yang terus membaik kualitasnya dari waktu ke waktu," kata dia.
Sementara Anggota Komisi VIII DPR Achmad Mustaqim mengapresiasi atas capain Kementerian Agama tersebut. Kendati begitu, Achamd menilai perlu juga adanya perbaikan bagi penyelenggaran haji untuk menekan angka kematian jamaah haji serta perbaikan dalam klaim ansuransi.
"Evaluasi pertama 81,52 persen sampai sekarang jadi capaian tahun yang tinggi. Tentunya kini tinggal hal kecil dan detial terkait jumlah wafat dan korelasinya dalam klaim asuransi," tandasnya.