Terlibat Tawuran, 75 Pemuda Diciduk Polisi di Tambora

Kamis, 22 November 2018 | 10:47 WIB
Terlibat Tawuran, 75 Pemuda Diciduk Polisi di Tambora
Ilustrasi tawuran di Pasar Rumput. (ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebanyak 75 orang pemuda di Tambora, Jakarta Barat diamankan polisi usai terlibat tawuran di Jalan KH M Mansyur, tepatnya di depan Pasar Mitra, Jembatan Lima pada Selasa (20/11/2018).

Akibat tawuran itu, dua orang dilaporkan mengalami luka serius dan masih dalam perawatan medis di Rumah Sakit Tarakan, Grogol.

Kapolsek Tambora, Kompol Iverson Manossoh mengatakan, awalnya polisi menangkap 18 pemuda yang terlibat tawuran pada hari Selasa 20 November 2018 sekitar pukul 04.00 WIB. Terdiri dari 15 Pemuda warga Tambora dan 3 orang pemuda warga Jembatan Lima.

Iverson menerangkan, peristiwa ini dipicu karena kepribadian yang menyimpang. Sementara, 57 orang lainnya ditangkap di Komplek Pulau Nyamuk, Tambora III RT 006/06 dan RW 04, Tambora, Jakarta Barat.

Baca Juga: Mobil Diduga Milik Ketua Bawaslu Tabrak Separator di Jaktim

"Dan masih dalam pemeriksaan lebih lanjut, karena pada dasarnya aksi-aksi tawuran dan premanisme ini merupakan perilaku yang menyimpang," kata Iverson, melalui keterangan tertulis, Rabu (21/11/2018).

Untuk 18 pelaku yang ditangkap hari ini akan diproses hukum. Termasuk 3 di antaranya yang tertangkap sebelumnya.

Tak jarang aksi tawuran dan premanisme membuahkan ketidak nyamanan dan kerap menimbulkan keresahan hingga menelan korban meski hanya terluka, kat Iverson.

Guna menanggulangi aksi-aksi tersebut, ia ke depan akan melibatkan para orang tua, guru, tokoh agama, serta tokoh masyarakat untuk terus melakukan penyuluhan serta pembinaan secara hukum kendati para pelaku terbilang ada yang di bawah umur maupun masih pelajar.

"Apapun alasannya dan siapapun pelakunya, kami akan proses hukum, demi untuk memberi efek jera. Jika tidak dihukum, nantinya akan berulang-ulang," tandas Iverson.

Baca Juga: Jokowi Lantik Letjen Andika Perkasa Jadi KSAD

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI