Suara.com - Seorang remaja bernama Radit (14) tewas tenggelam di Sungai Brantas. Peristiwa nahas itu terjadi saat korban bersama kedua rekannya bernama Ubaidillah dan Raju Arif Saifudin mencari kijing di sungai tersebut pada Rabu (14/11/2018) kemarin.
Dari keterangan kedua saksi, Radit awalnya berada di pinggir sungai. Namun, saking asyiknya mencari kijing korban tak menyadari posisinya bergeser ke tengah sungai tersebut. Nahasnya kerena tak mahir berenang bocah tersebut akhirnya tewas.
"Korban ditemukan tidak jauh dari lokasi pertama tenggelam. Namun kondisinya sudah tidak bernyawa," kata Kapolsek Ngusikan AKP Sumiran seperti dilansir Beritajatim.com
Melihat kejadian itu, Ubaidillah dan Raju kemudian berenang ke daratan. Keduanya pun langsung melaporkan hilangnya korban ke warga dan diteruskan ke kantor polisi.
Baca Juga: Setelah ke KTT ASEAN - AS, Kamis Sore Ini Jokowi ke Papua
Berkat laporan itu, polisi pun langsung mendatangi lokasi untuk mencari keberadaan korban. Jasad Radit akhirnya ditemukan sudah dalam keadaan tak bernyawa tak jauh dari lokasi sungai.
"Hasil visum luar tidak ditemukan bekas kekerasan pada tubuh korban. Artinya, dia meninggal murni karena kecelakaan," pungkas Sumiran.