Suara.com - Ribuan orang mengikuti tes Seleksi Keterampilan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil alias CPNS 2018. Namun, tingkat kelulusan tes tersebut terbilang rendah, hingga membuat pemerintah harus memutar otak guna memenuhi kebutuhan ASN secara nasional.
"Kalau jalan terus dengan passing grade 298, kami bayangkan pasti ujung-ujungnya tidak memenuhi target, tidak lebih dari 20 persen yang lulus," ujar Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi Syafruddin, Selasa (13/11/2018).
SKD sendiri merupakan tahapan penting dalam penerimaan CPNS. Karena itulah, saat pelaksanaannya, banyak peserta yang rela meninggalkan kegiatan penting lainnya.
Bahkan, sejumlah peserta rela meninggalkan prosesi pernikahannya karena bertepatan dengan jadwal tes SKD CPNS 2018.
Baca Juga: Sering Bertemu, Jeremy Thomas Kagumi Sosok Putra Zulkifli Hasan
Momen tersebut diabadikan melalui foto dan dibagikan oleh Badan Kepegawaian Nasional (BKN) melalui akun Twitter resmi @BKNgoid. Berikut daftarnya:
Riau
Izan Akramuzi melangsungkan pernikahan dengan gadis pujaan hatinya pada Sabtu (3/11/2018).
Seorang pengantin pria diketahui mengikuti ujian SKD di titik lokasi UPT Penkom BKD Provinsi Riau, Sabtu (3/11/2018).
Namun, karena hari itu juga ia dijadwalkan mengikuti tes SKD CPNS, Izan terpaksa meninggalkan lokasi resepsi.
Baca Juga: Hong Kong Open: Greysia / Apriyani Melaju, Wahyu / Ade Terhenti
”#SobatBKN, salah satu peserta di titik lokasi UPT PENKOM BKD Provinsi Riau ini rupanya baru saja melaksanakan Akad Nikah dan langsung tancap gas mengikuti SKD CPNS 2018 walaupun harus meninggalkan pengantin wanita dan para tamu sejenak,” tulis akun Twitter BKN.