Suara.com - Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, menyerahkan 13 jenazah korban jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 yang sudah teridentifikasi kepada pihak keluarga, Senin (5/11/2018) malam sekitar pukul 22.00 WIB.
Kepala Instalasi Forensik Rumah Sakit Polri Keramat Jati Kombes Edy Purnomo memimpin acara penyerahan ketigabelas jenazah tersebut di Pos Antemortem RS Polri.
Pantauan Suara.com, acara penyerahan dimulai sekitar pukul 21.17 WIB. Ketigabelas peti jenazah yang terera masing-masing nama korban dijajarkan.
Edy sempat mengucapkan turut berduka cita dan memanjatkan doa untuk jenazah dan keluarga.
Baca Juga: Tekad Gary Jacobs Bawa Hangtuah Kampiun IBL 2018-2019
"Semoga Almarhum dan almarhumah diterima di sisi Tuhan, dilapangankan kuburnya, diterima di surganya. Dengan ini saya serahkan berupa surat kematian kepada pihak Lion Air, dan selanjutnya akan diserahkan langsung kepada keluarga," ujar Edy didepan peti jenazah dan keluarga.
Masing-masing pihak keluarga menerima surat kematian dan menghampiri peti jenazah. Isak tangis keluaga korban pecah saat mengambil peti jenazah.
Pada tempat yang sama, salah satu Humas Mabes Polri, Kombes Sulitio Pujo, mengatakan seluruh keluarga dari 13 jenazah hadir dalam prosesi tersebut.
Sebelumnya, Tim Disaster Victims Investigation (DVI) Rumah Sakit Polri Kramat Jati berhasil mengidentifkasi 13 jenazah baru, Senin sore. Sebelumnya, DVI sudah mengidentifikasi 14 jenazah. Kekinian, total 27 jenazah korban Lion Air JT 610 berhasil teridentifikasi.
Baca Juga: Unisma Resmi Larang Mahasiswinya Pakai Cadar