Suara.com - Informasi bohong alias hoas bermunculan bak cendawan pada musim penghujan, setelah pesawat Lion Air JT 610 di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10) pekan lalu.
TIMES Indonesia—jaringan Suara.com, sedikitnya menemukan empat hoaks yang tersebar di berbagai platform media sosial sejak peristiwa itu terjadi. Berikut adalah hoaks yang beredar.
1. Video jeritan penumpang Lion Air JT-610 sesaat sebelum kecelakaan.
Dalam video itu, tergambar suasana kabin pesawat yang gelap dengan suara-suara penumpang yang memanjatkan doa.
Baca Juga: Sebut Prabowo Asu, Bupati Boyolali akan Dilaporkan ke Polisi
Narasi yang tersebar bersama video ini adalah kepanikan penumpang Lion Air JT 610.
Faktanya, Video ini bukan penumpang pesawat Lion Air JT 610. Tetapi ini penumpang pesawat Lion Air JT 353 Padang-Jakarta yang turbulensi dan semua penumpang selamat beberapa waktu yang lalu.
Klarifikasi ini diberikan oleh Sutopo Purwo Nugroho, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penangggulangan Bencana (BNPB).
2. Foto penumpang menggunakan masker oksigen.
Dalam foto yang tersebar, disebutkan foto tersebut adalah penumpang Lion Air JT-610 mengenakan masker oksigen sesaat sebelum kecelakaan.
Baca Juga: KPK Sebut Malaysia Baru Mau Terapkan LHKPN ke Pejabat Negara
Faktanya, foto tersebut adalah kondisi penumpang maskapai lain saat terjadi turbulensi.