2 Korban Lion Air Jatuh Jorry dan Karmin Dimakamkan Hari Ini

Senin, 05 November 2018 | 10:20 WIB
2 Korban Lion Air Jatuh Jorry dan Karmin Dimakamkan Hari Ini
Suasana rumah duka korban Lion Air jatuh Hizkia Jorry Saroinsong. (Suara.com/Muhammad Yasir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jenazah Hizkia Jorry Saroinsong (23), korban jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 saat ini masih berada di RS PGI Cikini, Jakarta Pusat. Rencananya jenazah Jorry akan diberangkatkan dari rumah duka RS PGI ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Menteng Pulo, Jakarta Selatan, Senin (5/11/2018) sekitar pukul 13.00 WIB siang nanti.

Dari pantauan Suara.com di Rumah Duka RS PGI sekitar pukul 08.00 WIB, tampak beberapa kerabat silih berganti datang untuk mendoakan Jorry. Selain itu puluhan karangan bunga dari beberapa kerabat dan pejabat terlihat berjejer di depan rumah duka.

Berdasarkan keterangan tertulis yang menempal pada pintu kaca rumah duka, dijadwalkan jenazah Jorry akan diberangkat pada Senin (5/11/2018) pukul 13.00 WIB. Jorry rencananya akan langsung dimakamkan hari ini di TPU Menteng Pulo, Jakarta Selatan.

Kendati demikian, hingga saat ini belum ada keluarga mendiang Jorry yang dapat dikonfirmasi. Pasalnya hingga saat ini belum tampak anggota keluarga Jorry yang berada di Rumah Duka RS PGI Cikini.

Baca Juga: Goda Pacar Orang, Remaja di Sragen Tumbang Dikeroyok Pelajar

Untuk diketahui, Hizkia Jorry Saroinsing ialah satu dari 14 jenazah penumpang Lion Air JT-610 yang teridentifikasi oleh Tim Disaster Victim Identification (DVI) Rumah Sakit Bhayangkara Polri. Jorry berhasil teridentifikasi melalui sidik jari.

Jenazah Karmin Dimakamkan di Koba

Suasana rumah duka korban Lion Air jatuh Hizkia Jorry Saroinsong. (Suara.com/Muhammad Yasir)
Suasana rumah duka korban Lion Air jatuh Hizkia Jorry Saroinsong. (Suara.com/Muhammad Yasir)

Sementara itu, jenazah Karmin (68), korban Lion Air JT 610 yang juga berhasil diidentifikasi oleh tim medis Rumah Sakit Polri Jakarta, juga akan dimakamkan Senin hari ini. Pemakaman rencananya di perkuburan umum Koba, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

"Saat ini persiapan pemakaman sudah selesai, tinggal menunggu kedatangan jenazah saudara kami," kata Harli, adik kandung Karmin saat menunggu kedatangan jenazah kakaknya di Bandara Depati Amir, Pangkalpinang.

Ia mengatakan, persiapan pemakaman jenazah sudah digelar pada Minggu (4/11) sore atau setelah adanya informasi identifikasi jenazah Karmin yang merupakan anak sulung dari tujuh bersaudara tersebut.

Baca Juga: Penjelasan DKP Soal Temuan 'Harta Karun' di Lokasi Lion Air Jatuh

"Beliau dikenal ramah dan baik kepada tetangga dan mudah-mudahan prosesi serah terima hingga pemakaman jenazah berjalan dengan baik," katanya seperti dilansir Antara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI