Sandiaga Uno: Jangan Percaya Hasil Survei, Takbir!

Kamis, 18 Oktober 2018 | 23:16 WIB
Sandiaga Uno: Jangan Percaya Hasil Survei, Takbir!
Calon Wakil Presiden, Sandiaga Uno di kediamanan Calon Presiden, Prabowo Subianto, Jakarta, Rabu (17/10/2018). [Suara.com/Ria Rizki]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno menghadiri acara pertemuan simpul relawan Prabowo-Sandi di Roemah Djoeang, Jalan Wijaya I, Jakarta Selatan, Kamis (18/10/2018).

Dalam acara itu, Sandiaga menyinggung banyak hal termasuk elektabilitas Prabowo - Sandiaga dalam hasil survei.

Kedatangan Sandiaga disambut meriah oleh banyak relawan Roemah Djoeang, yang sudah menantikan kehadirannya. Sandiaga berkesempatan untuk menyampaikan pidatonya di depan relawan.

Sandiaga mengatakan, saat ini bangsa Indonesia sedang dihadapi kesulitan yang disebabkan banyak faktor seperti harga bahan pokok yang terus merangkak naik.

Baca Juga: Puji Witan Sulaeman, Indra Sjafri: Sulit Cari Kesalahannya

Oleh karena itu, Sandiaga bersama Prabowo memastikan akan menjamin kondisi ekonomi akan membaik apabila keduanya berhasil memimpin.

"Harga bahan pokok naik tidak? Harga listrik naik tidak? Naik-naik ke puncak gunung? " tanya Sandiaga kepada relawan.

Tak hanya itu, Sandiaga juga menyinggung soal elektabilitas Prabowo - Sandiaga yang kerap tertinggal dari pasangan Capres - Cawapres nomor urut 1 Jokowi - Maruf Amin.

Sandiaga meminta kepada para relawan untuk tidak memercayai survei-survei soal elektabilitas yang seringkali muncul dalam media massa.

Pasalnya, dari hasil data survei internal, elektabilitas Prabowo – Sandiaga sudah mendekati perolehan Jokowi – Maruf Amin.

Baca Juga: Owi / Butet Susah Payah Melaju ke Perempat Final Denmark Open

"Ada data terbaru yang kami miliki. Dari data survei yang kami miliki, yang tidak pernah dirilis bahwa alhamdulillah dalam 2 bulan ini, kami sudah mendekati, hampir mengejar ketertinggalan," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI