Mal CBD Ciledug Terbakar, Diduga Akibat Puntung Rokok

Reza Gunadha Suara.Com
Kamis, 18 Oktober 2018 | 20:32 WIB
Mal CBD Ciledug Terbakar, Diduga Akibat Puntung Rokok
Mal CBD Ciledug, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang, Banten, terbakar, Kamis (17/10/2018) sore. Kebakaran tersebut bersumber dari salah satu bagian gedung di lantai paling atas mal CBD. [Suara.com/Anggy Muda]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mal CBD Ciledug, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang, Banten, terbakar, Kamis (17/10/2018) sore. Kebakaran tersebut bersumber dari salah satu bagian gedung di lantai paling atas mal CBD.

Komandan Regu Pemadam Kebakaran UPT Ciledug Wawi mengatakan, kebakaran terjadi di gudang penyimpanan mainan rusak.

"Itu gudang penyimpanan mainan rusak atau tidak terpakai, posisi ada di rooftop," ujarnya saat dikonfirmasi.

Wawi mengungkapkan, dugaan sementara penyebab dari kebakaran tersebut yakni akibat puntung rokok dari salah satu karyawan yang bekerja di pusat perbelanjaan tersebut.

Baca Juga: Kubu Jokowi ke Ahmad Dhani: Indonesia Keren, Bukan Negara Cebong

"Dugaan awal karena puntung rokok yang menyambar mainan, karena banyak terbuat dari plastik, dan akhirnya merembet ke seluruh mainan," ujarnya.

Pihaknya telah menerjunkan dua unit mobil pemadam kebakaran. Sementara ini belum diketahui jumlah kerugian akibat kebakaran itu. Namun, dia memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Kontributor : Anggy Muda

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI