Suara.com - Calon Presiden Prabowo Subianto berulang tahun yang ke-67 pada Rabu (17/10/2018). Banyak doa yang dipanjatkan Prabowo pada ulang tahunnya kali ini.
Prabowo lahir di Jakarta 17 Oktober 1951 dari pasangan Soemitro Djojohadikusumo dan Dora Marie Sigar. Di ulang tahunnya yang ke-67, Prabowo bersyukur masih diberi umur panjang.
“Saya kira ulang tahun itu ya kita bersyukur ,ya diberikan karunia oleh Allah yang Maha Kuasa, diberi kesehatan diberi umur panjang, sekarang kita fokus lebih bekerja keras untuk rakyat saya,” kata Prabowo saat akan meninggalkan kediamannya, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (17/10/2018).
Prabowo pun menegaskan bahwa tidak ada perayaan besar-besaran di hari ulang tahunnya tersebut. Pasalnya, dia melihat kondisi Indonesia yang masih dirundung duka pasca bencana alam gempa bumi di Lombok, Palu dan sekitarnya.
Baca Juga: Begini Cara Jokowi Ucapkan Selamat Ultah ke Prabowo Subianto
“Nggak ada (perayaan),” ujarnya.
Di kesempatan yang berbeda, Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno pun mendoakan agar Prabowo selalu diberi kesehatan mengingat Prabowo - Sandiaga masih harus menjalani sejumlah kegiatan kampanye keliling Indonesia.
“187 hari ke depan ini adalah masa-masa penting bagi bangsa RI untuk kontestasi kita berharap beliau sehat dan diberikan kekuatan,” kata Sandiaga.