Jaga Penutupan Asian Para Games, 8.737 Polisi Disiagakan di GBK

Sabtu, 13 Oktober 2018 | 13:42 WIB
Jaga Penutupan Asian Para Games, 8.737 Polisi Disiagakan di GBK
Suasana kemeriahan pembukaan Asian Para Games 2018 di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (6/10). [Suara.com/Muhaimin A Untung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Polda Metro Jaya telah menyiapkan ribuan personelnya untuk menjaga jelang penutupan Asian Para Games 2018 di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu (13/10/2018) ini.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono menyebutkan, jumlah personel yang dilibatkan untuk menjaga penutupan Asian Para Games 2018 mencapai 8.737 anggota.

"Penutupan Asian Para Games 2018,
Personel yang dilibatkan sebanyak 8. 737 personil gabungan dilaksanakan di sekitar Gelora Bung Karno," kata Argo melalui keterangan tertulis, Sabtu (13/10/2018).

Argo mengatakan, jumlah personel yang diturunkan tersebut untuk mengawal para atlet dari hotel tempat menginap. Sekaligus mengatur arus lalu lintas.

Baca Juga: Bantah Mengancam, PSSI Sebut Pemanggilan Pemain Sesuai Regulasi

"Pengawalan para atlet, official dan pengaturan jalan serta pengamanan lokasi hotel," kat Argo.

Argo mengimbau bagi masyarakat yang hendak menyaksikan penutupan Asian Para Games 2018, sudah disediakan kantong-kantong parkir di sekitar kawasan GBK.

"Kantong parkir disediakan di Wisma Serbaguna, Plaza Senayan, Senayan City, Manggala Wanabakti dan Gedung MPR DPR RI," imbuh Argo.

Penutupan Asian Para Games rencana akan dilaksanakan mulai pukul 18.00 WIB. Adapun acara tersebut meliputi kilas balik selama pertandingan, segmen artistik, segmen protokol dan hiburan.

Baca Juga: Lagi Olahraga, Mulan Jameela Disuruh Masak oleh Ahmad Dhani

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI