Usai Khotbah, Ustaz Abdul Somad Islamkan 12 Suku Anak Dalam

Reza Gunadha Suara.Com
Kamis, 11 Oktober 2018 | 17:30 WIB
Usai Khotbah, Ustaz Abdul Somad Islamkan 12 Suku Anak Dalam
Ustadz Abdul Somad berfoto bersama warga Suku Anak Dalam di Kabupaten Batanghari yang telah diislamkan. [Metrojambi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengkhotbah beken Ustaz Abdul Somad, diundang mengisi tausiyah pada acara tablig akbar di Lapangan Garuda Muara Bulian, Kabupaten Batanghari, Jambi, Kamis (11/10/2018).

Selain untuk berkhotbah, Ustaz Abdul Somad juga diminta mengislamkan sejumlah warga Suku Anak Dalam (SAD).

Pantauan Metrojambi—jaringan Suara.com, kegiatan Ustaz Abdul Somad di lapangan Garuda Muara Bulian berlangsung dari pukul 10.00 WIB, hingga sekira pukul 12.30 WIB.

Dari Lapangan Garuda Muara Bulian, Ustaz Abdul Somad bertolak ke lapangan kantor Kecamatan Maro Sebo Ulu (MSU), untuk mengislamkan warga SAD.

Baca Juga: Jelang Pernikahan, Evi Masamba : Siapapun Kamu, Aku Tak Peduli

Camat MSU Salman mengatakan, ada belasan SAD yang diislamkan oleh Ustaz Abdul Somad. Disebutkan Salman, warga SAD yang diislamkan oleh Ustadz Abdul Somad yakni, Nilai, Bejuang, Pelantar, Nyilih, Jelitai, Ngebar, Parlan Sima, Pemenang, Siangkat, Maasam, Bersih, dan Ngilat.

“Acaranya tadi berlangsung sekira pukul 15.15 WIB,” ujar Salman saat dikonfirmasi.

Berita ini kali pertama diterbitkan Metrojambi.com dengan judul “Usai Tausiyah, Ustadz Abdul Somad Islamkan Suku Anak Dalam di Batanghari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI