Suara.com - Surya Sahetapy merasa bangga bisa mengajarkan bahasa isyarat kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Bahasa isyarat ini dipergunakan Jokowi dalam pemukaan Asian Para Games 2018 pada Sabtu 6 Oktober lalu di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Momen Presiden Jokowi belajar bahasa isyarat direkam dalam sebuah video berdurasi 1 menit 51 detik, dan diunggak ke akun Twitter @MurtadhaOne, Selasa (9/10/2018) sore.
Dalam video tersebut Presiden Jokowi terlihat mengenakan setelan jas berwarna biru. Nampak hadir ibu negara Iriana dan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno.
"Saya nyatakan, resmi, buka. Selamat sukses," ucap Jokowi diikuti bahasa isyarat di salah satu ruangan.
Baca Juga: Fahri Sindir Jokowi Sebut IMF - Bank Dunia Beli Makan Sendiri
Selanjutnya Jokowi beserta rombongan keluar dan terlihat area Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur. Di sana Jokowi terlihat masih menghafalkan bahasa isyarat. Selanjutnya ibu negara menaiki pesawat RI satu.
Kemudian dari bangku pesawat Surya Sahetapy lebih dulu mengenalkan diri. Dia menyampaikan rasa bangga bisa mendapat kesempatan untuk mengajarkan bahasa isyarat kepada Jokowi.
"Ketika saya diminta untuk mengajarkan beliau, wah.. senang sekali rasanya, seperti mustahil. Dalam waktu singkat, saya menerimnaya dengan terhormat untuk membantu beliau," kata Surya Sahetapy dengan menggunakan bahasa isyarat.
Ia menerangkan, sebelum belajar bahasa isyarat bersama-sama, Jokowi sudah menonton sebuah video. Namun, kepala negara, kata Surya Sahetapy, merasakan sulit sehingga memutuskan untuk belajar bersama.
"Akhirnya kami bertemu secara langsung dan belajar bersama-sama, Pak Jokowi sangat sabar untuk mempelajari berulang kali, alhamdulilah berhasil dan akhirnya bisa," kata Surya Sahetapy.
Baca Juga: Jokowi : Pengusaha Perempuan Meningkat, Indonesia Sejahtera!
"Semoga pada acara pembukaan Asian Para Games 2018 nanti, Pak Jokowi bisa memyampaikan pidatonya melalui bahasa isyarat dengan lancar. Sampai jumpa," lanjut Surya Sahetapy.