Suara.com - Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana Sutopo Purwo Nugroho mengatakan untuk saat ini masyarakat membutuhkan kebutuhan pokok yang mendesak pasca gempa bumi dan Tsunami Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah.
Sutopo menuturkan kebutuhan yang mendesak diantaranya adalah bahan makanan, makanan siap saji, makanan bayi dan anak di lokasi gempa dan Tsunami.
"Makanan siap saji, makanan bayi dan anak dan bahan makanan," ujar Sutopo di Graha BNPB, Jalan Pramuka, Jakarta, Sabtu (29/9/2018).
Tak hanya itu, Sutopo menuturkan kebutuhan yang mendesak lainnya seperti alat penerangan, genset, dapur umum, kantong mayat, kain kafan, tenda, terpal, selimut, veltbed.
Baca Juga: Asapi Hamilton, Bottas Raih Pole Position GP Rusia
"Kemudian kebutuhan yang mendesak yang lain seperti Rumah Sakit Lapangan, tenaga medis, bantuan obat-obatan, air bersih dan hunian sementara," lanjutnya.
BNPB mencatat hingga Sabtu (29/9/2018) sore sebanyak 384 orang meninggal dunia di Kota Palu. Kemudian jumlah korban hilang sebanyak 29 orang di Kelurahan Pantoloan Induk, Kota Palu
Sementara korban luka berat akibat gempa dan tsunami saat ini tercatat sebanyak 540 orang. Adapun jumlah pengungsi sementara di Palu mencapai 16.732 yang tersebar di 24 titik.