Suara.com - Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional pasangan Prabowo Subianto – Sandiaga Uno, Rachmawati Soekarnoputri angkat bicara terkait dukungan putri mendiang Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid, Zannuba Ariffah Chafson Rahman alias Yenny Wahid di Pilpres 2019. Yenny Wahid lebih memilih mendukung pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) dan Ma'ruf Amin daripada pasangan Prabowo – Sandiaga.
Saudara kandung Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri itu mengaku mengerti pribadi Yenny Wahid.
"Ya kita tahu sendiri lah, Mbak Yenny bagaimana. Saya sendiri sama almarhum Gus Dur dekat, nah memang Gus Dur suka mengeluh ada keadaan internal yang kurang klop itu saja," kata Rachmawati di kediamannya di Jalan Jati Padang Nomor 54, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (28/9/2018).
Rachmawati mengatakan Yenny Wahid memiliki pertimbangan tersendiri. Namun Rachmawati tak menjelaskan lebih jauh alasan sebenarnya Yenny Wahid mendukung Jokowi.
Baca Juga: Pasca Tsunami Sulawesi, Gempa Susulan Akan Terus Terjadi
"Jadi saya ngerti lah kalau Yenny ke sana (Jokowi). Mungkin ada pertimbangan lain," jelasnya.