Suara.com - Juru bicara Badan Intelijen Negara (BIN) Wawan Hari Purwanto berharap pentolan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab segera pulang ke tanah air. Saat ini, Habib Rizieq diketahui masih berada di Arab Saudi usai terbelit sejumlah masalah hukum di Indonesia.
"Jika menurut HRS (Habib Rizieq Shihab) masih ada masalah lain seyogyanya segera diselesaikan, agar tidak berlarut-larut. Makin berlarut-larut maka akan memunculkan banyak spekulasi," ujar Wawan melalui keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Jumat (28/9/2018).
Wawan menjelaskan, BIN bertugas untuk melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia. Dalam hal ini BIN juga harus menjaga keselamatan HRS selaku WNI.
"BIN tidak pernah membatasi kegiatan HRS baik di Indonesia, di Arab Saudi maupun di negara lain yang dikunjungi," ujar dia.
Baca Juga: Anies Pertimbangkan Lanjutkan Mega Proyek Great Sea Wall
Lebih jauh, pemerintah Indonesia juga tidak mempersoalkan pertemun Habib Rizieq dengan sejumlah tokoh tanah air di Arab Saudi. Menurutnya, hal itu merupakan hak setiap warga negara.
Selain itu, BIN juga tidak mempermasalahkan dukungan politik Habib Rizieq ke pasangan Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno di Pilpres 2019.
"Itu tidak masalah. Dan BIN tidak mempersoalkan afiliasi politik HRS, sebab sebagai negara demokratis maka HRS bebas menentukan arah pilihan politiknya," ujarnya menjelaskan.
Ia menyebut pemberitaan soal BIN mempengaruhi pemerintah Arab Saudi agar Habib Rizieq Shihab tidak keluar ke negara lain tidak benar alias hoaks.
"Berbagai tuduhan kepada BIN hanya opini dan itu hoaks," tegas dia.
Baca Juga: Saat Peluncuran Ninja 125 Semakin Dekat