Mengacu data Perum Bulog, jumlah Cadangan Beras Pemerintah (CBP) per 18 September 2018 mencapai 2,24 juta ton, jauh di atas batas aman stok CBP sekitar 1-1,5 juta ton.
Selain itu, ada stok beras di penggilingan, mengacu hasil survei Kementan per minggu II September 2018 mencapai 1,48 juta ton. Belum lagi stok beras di masyarakat lainnya, seperti di tingkat rumah tangga dan para pedagang.
Berdasarkan Aram I 2018 (BPS-Ditjen TP), perkiraan luas panen padi Januari hingga Agustus mencapai 12,18 juta ha, dan prediksi luas panen Oktober hingga Desember mencapai 3,82 juta ha.
Baca Juga: Kementan Tegaskan Komitmennya untuk Sejahterakan Petani