Bawa 1.600 Obat Extimer, 4 Remaja Digelandang Polisi

Sabtu, 22 September 2018 | 21:11 WIB
Bawa 1.600 Obat Extimer, 4 Remaja Digelandang Polisi
ilustrasi
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bawa Obat Jenis Extimer, Empat Remaja di Kalideres Digelandang Polisi

Tim Pemburu Preman (TPP) Polres Metro Jakarta Barat menangkap empat orang remaja yang tengah asyik nongkrong di kawasan Kamal Muara, Kalideres Jakarta Barat, Sabtu (22/9/2018) dini hari.

Keempat remaja tersebut ditangkap polisi lantaran kedapatan membawa obat obatan sejenis extimer sebanyak 1.600 butir.

Katim 1 TPP Ipda Ruben George mengatakan, dirinya bersama lima anggota yang sedang melakukan observasi rutin, melihat adanya empat remaja tersebut sedang nongkrong di pinggir jalan Kamal Muara Kalideres.

Baca Juga: Sule Sindir Lina : Ingatlah Kebahagiaan Anak, Masak Cuma Harta

"Kami melakukan pemeriksaan, dikarenakan empat remaja itu masih nongkrong hingga larut malam," Ujar Ruben, saat di konfirmasi, Sabtu (22/9/2018).

Ketika dilakukan penggeledahan, empat remaja tersebut tidak mengantongi identitas. Bahkan, pihaknya menemukan obat sejenis extimer sebanyak 1.600 butir.

Mendapati barang bukti tersebut, keempat pemuda tanggung langsung digiring ke Mapolsek Kalideres Polres Metro Jakarta Barat.

"Kami langsung gelandang (mereka) ke Mapolsek Kalideres untuk diproses lebih lanjut," tandasnya.

Baca Juga: AMD Gelar Turnamen eSport Bergenre Fighting di Jakarta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI