Mitra Koalisi Tak Keberatan Prabowo-Sandiaga Nomor Urut 02

Sabtu, 22 September 2018 | 05:14 WIB
Mitra Koalisi Tak Keberatan Prabowo-Sandiaga Nomor Urut 02
Sekjen FUI Al Khaththath memimpin doa di depan massa pendukung calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto – Sandiaga Uno, di depan Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Jumat (21/9/2018) malam. Hal tersebut dilakukannya usai Prabowo mendapatkan nomor urut dua.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Dahnil Anzar Simanjuntak meyakini mitra koalisi pendukung Calon Presiden-Wakil Presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Uno tidak keberatan dengan nomor urut 02. Menurutnya, mitra koalisi ikhlas menerima hasil pengambilan nomor urut itu.

Dahnil memastikan mitra koalisi dapat berbesar hati seusai Prabowo-Sandiaga memperoleh nomor urut 02 dalam Pemilihan Presiden 2019. Seperti diketahui, nomor urut 2 pun diperoleh Partai Gerindra dalam Pemilihan Legislatif 2019.

"Itu tadi asyiknya di koalisi ini. Tidak ada masalah. Semua ikhlas," kata Dahnil di luar Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Jumat (22/9/2018).

Dirinya pun meyakini tidak akan ada mitra koalisi yang merasa nomor urut 02 dapat menguntungkan bagi Partai Gerindra di Pileg 2019. Adapun yang menjadi mitra koalisi pendukung Prabowo-Subianto ialah PAN, Partai Demokrat dan PKS.

Baca Juga: Pengambilan Nomor Urut di KPU, Prabowo-Sandiaga Foto Bereng AHY

"Saya kira semua mau kerja bersama di koalisi ini," ujarnya.

Untuk diketahui, KPU telah resmi menetapkan nomor urut pasangan capres-cawapres perserta Pilpres 2019. Pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin resmi mendapat nomor urut 01 dalam kepesertaan di Pilpres 2019. Sedangkan rivalnya, Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno, bernomor urut 02.

Nomor urut kepesertaan Pilpres 2019 untuk keduanya didapatkan melalui sistem pengundian yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum, Jumat (21/9/2018) malam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI