Suara.com - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengaku suka mencari tahu kesukaan anak muda atau kaum milenial dari cucunya. Ini disampaikan Megawati saat meluncurkan tagline dan atribut milenial di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro 58, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (20/9/2018).
"Alhamdulillah mereka (cucu) dekat dengan saya, jadi saya sering menggali apa toh keinginan kaum milenial, anak muda yang produk karena kita merdeka. Mereka merasa kita ini merdeka, bebas," ujar Megawati.
Megawati kemudian menanyakan pada cucunya soal tanggungjawab dan kewajiban. Cucunya, kata Megawati, mengatakan ingin mandiri tetapi juga ingin pintar.
"Jadi Insyaallah, tahun ini ada 4 orang cucu saya yang bisa belajar di luar negeri karena saya bilang memang seperti kepak sayap burung, kalau kita mencari ilmu baru mampu di dalam negeri," kata Megawati.
"Sekarang dengan teknologi yang maju boleh kita lebih melebarkan sayap kita sampai ke luar. Tapi satu hal yang tidak boleh dilupakan jadi diri kalian," lanjut Megawati.
Untuk diketahui, atribusi galang pemilih muda masa depan Indonesia diperagakan oleh model yang juga kader partai dengan mengenakan atribut PDIP. Mereka adalah caleg Krisdayanti, eks vokalis band Radja, Ian Kasela dan Angel Karamoy.
Atribut kampanye PDI Perjuangan yang diperagakan kali ini di antaranya, kaus, topi, botol minum, tas jinjing dan sweater.