Suara.com - Finalis Indonesian Idol tahun 2008 Dede Richo Ramalinggam atau akrab disapa Dede Idol menjadi ahli merampok karena belajar dari channel Youtube. Dia belajar dari Youtube dan ahli merampok hanya dalam waktu 1 pekan saja.
Dede Idol ditangkap aparat Polsek Serpong, Tangerang Selatan, Banten bersama kakak kandungnya Deni Fredla Ochlers, di kediamannya di perumahan elite Icon Sampora, BSD Tangerang, Banten, Rabu (18/9/2018) malam. Dede Idol menggunakan busi dan mata kunci dalam merampok.
"Belajar dari Youtube seminggu. Untuk mobil yang ada alaramnya, kaca dipecahkan pakai pecahan busi," kata Dede di Polsek Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Rabu (19/9/2018).
Dede Idol merampok karena terhimpit ekonomi. Dia merampok untuk membiayai anaknya yang tengah mengenyam pendidikan di pesantren.
Baca Juga: Dede Idol Ditembak Polisi, Jatuh Miskin Usai Indonesian Idol 2008
Hal itu diakui sendiri oleh Dede. Dede sudah 10 kali merampkk dengan memecahkan kaca mobil di wilayah Tangerang-Jakarta.
"Uang digunakan untuk membiayai anaknya di pondok pesantren. Sebelumnya, saya bekerja sebagai penyanyi jalanan dan pernah ikut Indonesian Idol," ungkap Dede
Atas perbuatannya, kakak beradik ini diancam dengan pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara dengan barang bukti tas abu-abu berisi satu unit Drone DJI MAVIC PRO warna silver, bernomor 08QDE2N01204G2.
Kontributor : Anggy Muda
Baca Juga: Dede Idol Sudah Ahli Merampok, 1 Menit Pecahkan Kaca Mobil