Ke Batam, Ratna Sarumpaet Diteriaki Provokator

Minggu, 16 September 2018 | 14:28 WIB
Ke Batam, Ratna Sarumpaet Diteriaki Provokator
Ratna Sarumpaet. (Suara.com/Ria Rizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ratna Sarumpaet disebut sebagai provokator saat ingin datang ke Batam, Kepulauan Riau. Puluhan orang melakukan aksi penolakan kedatangan Ratna Sarumpaet.

Demo itu dilakukan di pintu gerbang keluar Bandara Hang Nadim, Minggu (16/9/2018). Masa meminta agar setiap kendaraan roda empat untuk membuka kaca. Supaya Ratna Sarumpaet tidak keluar dari Bandara.

Kedatangan Ratna Sarumpaet untuk menghadiri acara gerakan selamatkan Indonesia (GSI). Tampak pihak kepolisian berjaga-jaga di pintu gerbang keluar bandara, termasuk juga di pintu gerbang masuk Bandara.

“Jangan ada provokator di bumi melayu,” ujar salah seorang orator masa.

Baca Juga: Datang ke Batam, Ratna Sarumpaet Ditolak dan Dicegat di Bandara

Artikel ini sebelumnya dimuat oleh BatamNews.com yang merupakan jaringan Suara.com dengan judul: Kedatangan Ratna Sarumpaet Disambut Aksi Penolakan di Batam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI