Kronologi Bentrok 2 Kelompok Ormas di Kebayoran Lama

Rabu, 12 September 2018 | 08:32 WIB
Kronologi Bentrok 2 Kelompok Ormas di Kebayoran Lama
Ilustrasi bentrokan. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua kelompok organisasi kemasyarakatan (ormas) terlibat bentrok di Jalan KH. Syafie Hamzami, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (11/9/2018) malam. Dari informasi, keributan itu berawal saat massa diduga dari ormas Pemuda Pancasila menyerang gardu atau pos milik ormas Front Betawi Rembug (FBR) dengan menggunakan batu dan botol.

"Pada pukul 18.30 WIB, habis salat Magrib. Tiba-tiba datang sekelompok lebih kurang 20 orang tanpa menggunakan atribut dengan mengendarai motor menyerang gardu FBR dengan melempar botol dan batu ke dalam gardu dengan berteriak Pancasila," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Indra Jafar di Jakarta, Rabu (12/8/2018).

Mendapat serangan mendadak, sejumlah anggota FBR yang sedang berada di dekat lokasi lalu melakukan perlawanan. Sehingga bentrokan antar ormas itu pun pecah. Mendapat perlawanan dari ormas FBR, massa yang diduga dari ormas Pemuda Pancasila akhirnya melarikan diri.

"Dari FBR lebih kurang dari 8 orang ikut membalas serangan tersebut. Sekitar 10 menit dari serangan tersebut rombongan tersebut melarikan diri ke wilayah Kebayoran Baru," terang Indra.

Baca Juga: Yoyo Padi Mesra dengan Perempuan Cantik, Ini Profilnya

Namun, berdasarkan laporan yang diterima polisi, tidak ada korban luka atau korban jiwa akibat dari aksi tawuran antar dua kelompok ormas tersebut.

"Dari serangan tersebut tidak ada korban jiwa dan luka," tandasnya.

Dugaan sementara, aksi penyerangan terhadap gardu milik FBR di kawasan Kebayoran Lama itu dipicu dari bentrokan yang sebelumnya dilakukan kedua ormas. Sebab, di hari yang sama, bentrokan antara ormas Pemuda Pancasila dengan FBR baru saja terjadi di kawasan Ciledug dan berlanjut ke wilayah perbatasan Tangerang dengan Jakarta Selatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI