Suara.com - Sebuah ledakan terjadi di Apartemen Essence Tower 1, jalan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Selasa (11/9/2018) sore ini.
Kepala Kepolisian Resor Jakarta Selatan Komisaris Besar Indra Jafar mengatakan diduga ledakan akibat dari tabung gas elpiji 12 kilogram, dilantai 17 unit E 1707.
"Menyebabkan unit ruang apartemen rusak parah, 2 unit apartemen lain yang bersebelahan mengalami kerusakan ringan," kata Indra Jafar kepada Suara.com, Selasa (11/9/2018).
Indra menambahkan dalam peristiwa ledakan tersebut mengakibatkan dua orang mengalami luka- luka yakni seorang penghuni Warga Negara Korea Selatan bernama Lee dan pekerja rumah tangga, Rumiati warga Indonesia.
Baca Juga: Ledakan di Indekos Wanita Bercadar, Ada Buku You are Dead
"Itu korban dua perempuan luka- luka sudah dibawa Rumah Sakit Brawijaya," ujar Indra
Indra menyebut hingga kini tim Gegana Brimob Polda Metro Jaya telah dikerahkan ke lokasi.
"Puslabfor Polri rencana akan olah TKP pada hari Rabu," tutup Indra