Film A Man Called Ahok, Sean: Papa Mengabdi pada Bangsa

Kamis, 06 September 2018 | 19:38 WIB
Film A Man Called Ahok, Sean: Papa Mengabdi pada Bangsa
Putra Ahok atau Basuki Tjahaja Purnama, Nicholas Sean. (Suara.com/Ismail)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nicholas Sean Purnama, putra sulung terpidana kasus penodaan agama sekaligus mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), berbangga diri karena sosok sang ayah diangkat ke layar lebar.

Sean mengungkapkan perasaannya tersebut saat menghadiri acara pemutasan iklan film A Man Called Ahok di Metropole XXI, Jalan Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (6/9/2018).

Dalam acara tersebut, Sean yang mengenakan kaos putih bertuliskan ”A Man Called Ahok” membacakan surat sang ayah dari dalam Rutan Mako Brimob, Depok, mengenai film tersebut.

"Terima kasih kepada cast dan crew yang telah bekerja keras membuat film A Man Called Ahok. Sebuah film tentang hubungan seorang anak dan ayah dalam mewujudkan mimpi dan visi," tulis Ahok yang dibacakan Nicko.

Baca Juga: Gempa Mengguncang Hokkaido, Laga Jepang Vs Cile Ditunda

"Semoga film perdana tentang hidup saya di Belitung Timur ini bisa menjadi inspirasi dan berguna bagi generasi penerus bangsa. Saya ucapkan sukses, sukacita dan doa saya yang terbaik agar film yang release di tahun 2018 ini dapat ditonton oleh seluruh masyarakat. Salam dari Mako Brimob, BTP, 21 Agustus 2018," sambung Nicko.

Film karya Putrama Tuta ini menceritakan tentang perjalanan hidup Basuki Tjahaja Purnama, berdasarkan buku karya Rudi Valinka dengan judul yang sama.

Usai membacakan surat yang ditulis Ahok, Sean mengakui bangga terhadap sosok ayahnya. Ia menilai, Ahok berkepribadian jujur dan disiplin, serta menunjukkan patriotismenya.

Tak hanya itu, Nicko bersyukur Ahok tetap memberikan pengabdian terhadap bangsa Indonesia.

"Bangga papa bisa jujur dan bisa mewujudkan disiplinnya. Dia sangat menunjukkan patriotismenya. Walaupun dulu, saya jarang bersamanya karena kesibukan masing-masing, tapi saya bangga papa bisa mengabdikan diri untuk bangsa," tandasnya.

Baca Juga: Yama Carlos dan Istri Akhirnya Berdamai

Dalam pemutaran teaser film itu, hadir pula para pemain Daniel Mananta, Chew Kin Wah, Sita Nursanti, Donny Damara, Eriska Rein, Ferry Salim, Jill Gladys, dan Denny Sumargo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI