Suara.com - Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Yusuf mengaku telah berkomunikasi dengan Agus, pengendara mobil yang merekam video viral terkait aksi seorang anggota polisi yang menyerobot antrean di pintu tol.
Dari komunikasi melalui sambungan telepon itu, Yusuf mengaku jika pengendara mobil itu tak mempermasalahkan soal ulah yang dilakukan anggota polisi saat menunggangi motor gede atau moge tersebut.
"Jadi gini, yang ada mobil itu sudah kita hubungi, kan sudah tahu kan. Lho pak itu sebenarnya, enggak ada masalah," kata Yusuf di Polda Metro Jaya, Rabu (5/9/2018).
Menurut Yusuf, alasan Agus merekam anggota polisi yang menyela antrean mobil di pintu tol hanya untuk guyonan belaka. Saat menghubungi pengendara itu, Yusuf mengaku jika meminta agar langsung bertemu dengan Agus. Menurutnya, Agus pun mengaku tak mengalami kerugian atas tindakan anggota polisi saat menyerobot kendaraannya di pintu tol tersebut.
"Saya cuma bercandaan aja sama kawan saya. Kalau memang ada kerugian atau apa yang dirusak, apa perlu ke sana saya? Oh jangan pak, saya ke tempat bapak saja, nanti ketemu sekalian, saya jalan. Enggak ada masalah dia," kata Yusuf menceritakan percakapannya dengan Agus.
Aksi anggota polisi yang menyerobot antrean mobil di pintu tol itu terungkap setelah rekaman video amatir berdurasi 22 detik itu viral di media sosial. Namun hingga kini, identitas anggota polisi yang menunggangi moge tersebut masih misterius.
Terkait tindakan tersebut, Polda Metro Jaya juga berjanji akan menjatuhkan sanksi kepada anggota polisi tersebut apabila terbukti melakukan pelanggaran.