Megawati: Pencak Silat Ini Lembut, Tampilkan Kekuatan Tersembunyi

Rabu, 29 Agustus 2018 | 16:21 WIB
Megawati: Pencak Silat Ini Lembut, Tampilkan Kekuatan Tersembunyi
Prabowo Subianto menyambut Megawati Soekarnoputri. (Suara.com/Ria Rizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri hadir pada pertandingan cabang olahraga pencak silat di Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, Rabu (29/8/2018).

Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan kedatangan Megawati ke pertandingan pencak silat, karena Megawati menyukai olahraga yang sarat dengan tradisi kebudayaan Indonesia.

"Ibu Megawati Soekarnoputri sangat tertarik untuk hadir menyaksikan adu pencak silat. Beliau menaruh perhatian besar terhadap olahraga yang begitu otentik dan sarat dengan tradisi kebudayaan Indonesia tersebut," ujar Hasto Kristiyanto kepada wartawan, Rabu (29/8/2018).

Sebelumnya Megawati juga ikut menonton pertandingan final cabang olahraga Bulutangkis di Istora Senayan pada Selasa (28/8/2018).

Baca Juga: Prabowo Sambut JK di Arena Pencak Silat, Megawati Fokus Nonton

Megawati kata Hasto menilai cabang olahraga pencak silat seperti Bulutangkis yakni memiliki unsur kelincahan, strategi, dan sinkronisasi gerak.

"Ibu Megawati sering mengatakan bahwa pencak silat ini nampaknya lembut, namun mampu menampilkan kekuatan tersembunyi yang begitu indah dan secara tiba-tiba langsung menyerang basis pertahanan lawan," ucap dia.

Tak hanya itu, Hasto menyebut belakangan ini olahraga pencak silat semakin moncer. Sebab kata Hasto, beberapa film Hollywood menampilkan atraksi dan unsur pencak silat Indonesia.

"Di bidang pertahanan, Kopassus juga membekali unit khususnya dengan kemampuan pencak silat yang dikenal hebat di dalam memadukan kekuatan batin dan olah kanuragan tersebut. Inilah yang makin membanggakan kita," ucap Hasto.

PDI Perjuangan kata Hasto juga mengapresiasi cabang olagraga pencak silat yang banyak berkontribusi memberikan medali emas Indonesia di Asian Games 2018. Ia juga berharap Indonesia menjadi pusat pengembangan Pencak Silat dunia.

Baca Juga: Megawati - Prabowo Bersamuh di Arena Duel Pendekar se-Asia

"Kami berharap Indonesia bisa menjadi pusat pengembangan Pencak Silat dunia. Jurus-jurus hebat yang dikembangkan atas dasar karakter hewan dan kelekatan dengan kebudayaan Indonesia menjadikan Pencak Silat sbg persemaian rahmat kekuatan Ilahi dalam fisik manusia yang diekspresikan dalam berbagai jurus yang sungguh memesona kita," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI