Pembunuh Munir, Pollycarpus Diajak Bergabung ke Partai Berkarya

Rabu, 29 Agustus 2018 | 14:00 WIB
Pembunuh Munir, Pollycarpus Diajak Bergabung ke Partai Berkarya
Pollycarpus. (Suara.com/Rizki Aulia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pembunuh Aktivis Hak Asasi Manusia Munir Said Thalib, Pollycarpus Budihari Prijanto memastikan tidak masuk partai politik setelah bebas murni dari penjara. Pollycarpus mengaku tidak tertarik terjun ke politik.

Ada kabar, jika Pollycarpus bergabung ke Partai Berkarya, besutan Tommy Soeharto. Tapi dia membantah. Pollycarpus mengaku banyak yang menawarinya masuk parpol.

"Yang ngajak (masuk parpol) banyak, cuma tenaga saya cuma satu," ujar Pollycarpus di Balai Pemasyarakatan, Jalan Ibrahim Adjie, Bandung, Rabu (29/8/2018).

Salah satu yang mengajak Pollycarpus terjun politik adalah Berkarya. Tapi dia menolak ajakan Tommy.

Baca Juga: Pembunuh Munir Pollycarpus Bebas Penjara, Wapres JK: Silakan

"Oh partai Bekarya saya nggak (Masuk), memang diajak tapi saya tidak membidangi untuk bidang politik, jadi saya lebih suka kerja profesional, sesuai dengan profesi saya," katanya.

Menurut dia, dunia politik tidak akan menjadi tujuan hidupnya setelah 10 tahun berada di balik jeruji besi. Meskipun beberapa kolega dan relasinya saat ini sudah banyak yang terjun ke dunia politik.

"(Memang) teman-teman ngajakin ke partai. Tapi, saya enggak suka politik," tuturnya

Ketimbang terjun ke dunia politik, kata Pollycarpus, lebih baik dirinya ikut membenahi dunia penerbangan yang ada di Indonesia. Karena dunia penebangan dinilainya sudah banyak memberikan pelajaran berharga untuk dirinya. Pasca bebas bersyarat 2014 lalu, Pollycarpus kembali ke dunia penerbangan dengan bekerja di PT Gatari Air Service.

"Aktifitas saya setelah keluar (penjara) saya kembali ke dunia penerbangan," ujarnya.

Baca Juga: Bunuh Aktivis HAM Munir, Pollycarpus Akhirnya Bebas Murni

Kontributor : Rizki Aulia Rachman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI