Tim Jokowi - Ma'ruf Amin Copot Agus Gumiwang dari Bendahara TKN

Selasa, 28 Agustus 2018 | 15:07 WIB
Tim Jokowi - Ma'ruf Amin Copot Agus Gumiwang dari Bendahara TKN
Ketua Fraksi partai Golkar kubu Agung Laksono, Agus Gumiwang, mendatangi ruang kerja Fraksi Golkar di lantai 12 gedung DPR RI Senayan Jakarta, Jumat (27/3). [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jusuf Hamka ditunjuk menjadi Bendahara Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo - Maruf Amin. Jusuf mengisi posisi Agus Gumiwang Kartasasmita yang kini menjabat sebagai Menteri Sosial.

Sekretaris Tim Kampanye Nasional Hasto Kristiyanto menyebut penunjukan Jusuf lantaran dianggap sebagai pebisnis yang dermawan pendiri warung murah untuk Dhuafa. Hasto menambahkan sosok Jusuf memiliki pengalaman dalam parisisipasi bermasyarakat seperti gotong royong.

"Pak Jusuf Hamka ini sangat dikenal dengan program 'makan untuk kaum dhuafa, nasi kuning untuk kaum dhuafa' dan beliau juga punya pengalaman yang luas di bidang kemasyarakatan," kata Hasto di Rumah Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (28/8/2018).

Penunjukan Jusuf sebagai bendarahara TKN juga berdasarkan arahan Presiden Jokowi. Hasto mengatakan penggantian tersebut agar Agus Gumiwang fokus dengan jabatan sebagai Menteri Sosial.

Baca Juga: Suara Milenial Jateng Tidak Melihat Sosok Maruf Amin, Tapi Jokowi

"Penugasan dari bapak presiden terhadap bapak Agus Gumiwang maka sesuai dengan kebijakan bapak presiden bahwa menteri berkonsentrasi utama pada tugas bangsa dan kenegaraan," jelasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI