Suara.com - Akun Twitter bernama @Airin_NZ membuat publik heboh setelah mengunggah foto yang disebutnya anak Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon, yakni Shafa Sabila Fadli, tengah mabuk berat, Selasa (27/8/2018).
@Airin_NZ mengunggah selembar foto dua orang bule memapah seorang perempuan berbaju merah muda, yang disebutnya putri Fadli Zon.
“Habiskan ratusan juta hanya untuk pesta Summer Camp selama 3 Minggu di New York. Duit segitu cuma buat mabuk-mabukan. Memalukan,” tulis @Airin_NZ sebagai keterangan foto.
Tak hanya itu, akun itu juga menautkan foto tersebut ke akun milik Fadli Zon, sembari menuliskan “Bapaknya teriak-teriak rakyat menjerit, bela agama hanya untuk meraih simpati rakyat agar Prabowo bisa menang.”
Baca Juga: KPK: Pejabat BUMN Dapat Tiket Gratis Asian Games 2018
“Masih percaya dengan orang-orang kayak begini. @fadlizon urus nih anaknya.”
Untuk diketahui, Fadli Zon kekinian tengah berada di Arab Saudi untuk memantau calon jemaah haji asal Indonesia. Fadli Zon juga memunyai putri bernama Shafa Sabila Fadli.