Suara.com - Mabes Polri menyebut video viral Kepala Korps Brigade Mobil (Kakor Brimob) Polri Inspektur Jenderal Rudy Sufahriadi, perihal penunjukannya menjadi Kapolda Metro Jaya, menggantikan Irjen Idham Aziz, hanya untuk internal korps Brimob.
Mabes Polri juga menyebut, video yang viral di media sosial berdurasi 46 detik itu merupakan bagian yang sudah dipotong-potong.
"Video itu internal, cuma sepotong-sepotong. Video itu untuk internal Brimob, Karena beliau pembina fungsi untuk melakukan fungsi tugas optimal menjelang Asian Games 2018," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigadir Jenderal M. Iqbal, di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Kamis (16/8/2018).
Iqbal menegaskan terkait ramai video tersebut untuk penugasan Irjen Rudy sebagai Kapolda Metro Jaya, hal itu belum dikatakan resmi oleh Mabes Polri maupun keputusan langsung oleh Kapolri Jenderal Tito Karnavian.
"Tidak ada kaitannya (video sebagai penunjukan Rudy Kapolda Metro). Untuk kebutuhan internal mereka," ujar Iqbal.