Suara.com - Ketua Sekretariat Bersama (Sekber) Muhammad Taufik menilai, keputusan Prabowo Subianto memilih Sandiaga Salahuddin Uno sebagai bakal calon wakil presiden merupakan langkah yang tepat. Sebagai pengusaha Sandiaga dianggapnya mampu menjawab persoalan ekonomi bangsa ini.
Taufik mengatakan, permasalahan utama yang dirasakan masyarakat saat ini ialah keadaan ekonomi yang kian memburuk. Kendati begitu, pemerintah seakan tak mau mendengarkan kritikan dari disampaikan para ekonom.
"Sudah banyak usulan dan kritikan yang disampaikan tapi pemerintah seperti tidak mendengar," kata Taufik dalam Diskusi Sekber Indonesia bertajuk "Capres-Cawapres Adu Kuat Ekonomi Meroket" di Matraman, Jakarta Pusat, Rabu (15/8/2018).
Selain itu, Wakil Ketua DPRD DKI tersebut juga mengatakan, dirinya tidak bisa membayangkan jika Prabowo sama-sama memilih sosok ulama sebagai bakal cawapres pendampingnya. Hal itu menurutnya bisa mengancam persatuan dan kesatuan bangsa.
Baca Juga: Dikunjungi Prabowo-Sandiaga, JK: Sebagai Wapres Saya Harus Adil
Oleh karena itu, Prabowo katanya memilih Sandiaga yang berlatar belakang pengusaha. Harapannya mampu menciptakan banyak lapangan pekerjaan agar ekonomi Indonesia kembali bangkit.
"Saya tidak bisa membayangkan kalau Pak Prabowo pilih ulama juga. Yang ada akan ada perang ayat, perang hadis, tidak cerita lagi ekonomi, masyarakat semakin susah," pungkasnya.