Suara.com - Bakal Calon Presiden Prabowo Subianto dan Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno menyambangi kediaman Wakil Presiden Jusuf Kalla di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (15/8/2018).
Jusuf Kalla mengatakan kedatangan Prabowo-Sandiaga dalam rangka menjalin silaturahmi. Dirinya juga mengatakan meski pernah bersaing dengan Prabowo di ajang Pilpres 2014, tali persaudaraan tidak boleh putus.
"Kita paling bersaing paling lama 5 tahun. Kalau tali persahabatan puluhan tahun. Jangan karena masalah 5 tahun tali persahabatan putus," kata JK di kediamannya di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (15/8/2018).
Selain itu, JK menyebut pertemuannya dengan Prabowo-Sandiaga juga membahas perihal pemilu yang baik dan demokratis. Hal itu mengingat sebagai wakil presiden, JK harus bersikap adil dan tidak boleh memihak terhadap satu pasangan calon.
Baca Juga: Milla Ungkap Alasan Mainkan Lilipaly sebagai Striker
"Apalagi saya sebagai wakil presiden harus adil, tidak bisa berpihak pada salah satu. Sebagai politisi bisa saja kita memihak tapi sebagai wapres tidak bisa memihak. kita sudah dua kali bersaing tapi tetap saja bersahabat apalagi Sandiaga, lebih junior daripada saya," pungkasnya.