Mayat Misterius Kali Item Diduga Karena Tenggelam Bunuh Diri

Senin, 13 Agustus 2018 | 11:43 WIB
Mayat Misterius Kali Item Diduga Karena Tenggelam Bunuh Diri
Kapolsek Tanjung Priok Komisaris Polisi (Kompol) Supriyanto. (Suara.com/Yasir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok mayat tanpa identitas di Kali Sunter atau Kali Item, Jakarta Utara diduga tenggelam bunuh diri. Korban diperkirakan mengalami ganguan jiwa.

Kapolsek Tanjung Priok Komisaris Polisi (Kompol) Supriyanto menuturkan berdasarkan keterangan saksi mayat tersebut diduga bunuh diri pada Jumat (10/8/2018) malam. Sebelumnya diketahui dari warga sekitar terdapat seorang pria yang tidak dikenal berada ditepian Kali Sunter yang menyeburkan diri. Meski sempat ditolong namun korban menolak dan tenggelam.

"Diduga korban mengalamai gangguan jiwa, sebab ketika warga menolong justru malah yang bersangkutan memberontak dan akhirnya tenggelam," kata Kapolsek Tanjung Priok Kompol Supriyanto, Senin (13/8/2018).

Sebelumnya kata Supriyanto, petugas pemadam kebakaran sudah dikerahkan pada Jumat (10/8/2018) malam untuk mencari korban. Kendati begitu karna cuca ketika itu hujan dan arus kali yang deras mengakibatkan sulitnya proses evakuasi tersebut.

Baca Juga: Cerita Warga Saat Temukan Jasad Pria Misterius di Kali Item

"Akhirnya Minggu baru lah ditemukan mayat tersebut, sekitar jam setengah tiga kita evakuasi," tuturnya.

Hingga saat ini polisi masih kesulitan menemukan identitas sosok mayat tersebut. Sebab tidak ditemukan kartu identitas pada mayat. Selain itu tidak ada satu pun warga sekitar yang mengenal.

"Kita masih menunggu keluarga korban bila ada salah satu anggota keluarganya yang hilang bisa segera melapor ke kami. Kita juga sudah sampaikan ke RT dan RW sekitar," pungkasnya.

Kini mayat tanpa identitas tersebut sudah dibawa ke RS Cipto Mangunkusumo. "Sudah kita serahkan ke RSCM kemarin sore," tutupnya.

Baca Juga: Jasad Pria Misterius Mengambang di Kali Item Diduga Bunuh Diri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI