Ma'ruf Amin Baru Tau Jadi Cawapres Jokowi Usai Salat Magrib

Reza Gunadha Suara.Com
Kamis, 09 Agustus 2018 | 22:26 WIB
Ma'ruf Amin Baru Tau Jadi Cawapres Jokowi Usai Salat Magrib
Ma'ruf Amin cawapres pilihan Jokowi (instagram @pay_nopiyana)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua MUI Maruf Amin mengakui, baru mengetahui dirinya dipilih Jokowi sebagai bakal calon presiden setelah salat Magrib di kantor Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, Kramat Jaya, Jakarta Pusat, Kamis (9/8/2018).

”Ya hari ini biasa saja, beraktivitas di PBNU. Ya kan saya gak pakai feeling (firasat),” kata Maruf Amin, Kamis malam.

Namun, Maruf Amin mengakui, sejak Kamis sore, sejumlah elite PBNU tampak memberikan sinyalemen dirinya bakal dipilih Jokowi sebagai bakal cawapres.

“Ya ditelepon dari istana, ditanya, siap tidak jadi cawapres, tapi calon alternatif. Terus, sebelah sini nih (menunjuk Said Aqil Siradj), kayaknya mengarah ke pak kiai nih (Maruf jadi cawapres),” tuturnya, santai.

Baca Juga: Said Aqil Pastikan Warga NU Dukung Jokowi - Maruf Amin

Kekinian, setelah mengetahui menjadi cawapres Jokowi, Maruf Amin mengakui siap bertarung pada Pilpres 2019.

“Ya saya mengabdi pada negara. Ini panggilan negara, bangsa. Ulama itu kalau dibutuhkan, selalu siap,” tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI