Ingin Maju Cawapres, Airlangga Minta Restu Keluarga Gus Dur

Kamis, 09 Agustus 2018 | 15:32 WIB
Ingin Maju Cawapres, Airlangga Minta Restu Keluarga Gus Dur
Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto bersilaturahmi ke rumah keluarga Gus Dur, Kamis (9/8/2018). (Suara.com/Nikolaus Tolen)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto bersilaturahmi ke rumah Sinta Nuryah, istri almarhum Abdurrahman Wahid atau Gus Dur di Kawasan Ciganjur, Jakarta Selatan, Kamis (9/8/2018).

Selain bersilaturahmi, kedatangan Airlangga juga untuk meminta doa restu dari istri Gus Dur dan keluarganya untuk maju pada Pilpres 2019 mendatang.

"Jadi Pak Airlangga kemari itu bersilaturahmi kepada tokoh-tokoh yang sudah jadi sepuh untuk meminta doa restu agar supaya nanti yang terpilih jadi cawapres itu adalah orang yang betul-betul amanah, yang betul-betul memperhatikan masyarakat, yang sayang pada masyarakat, sayang rakyat Indonesia dan mempertahankan keutuhan bangsa dan negara seperti yang kita harapkan," kata Sinta di rumahnya, Jalan Warung Silah, Ciganjur, Jakarta Selatan.

Sinta mengatakan, dia sangat mendukung niat Airlangga untuk maju menjadi cawapres pada pilpres nanti. Namun, dia juga mendukung siapa saja yang maju menjadi cawapres sebagai pendamping Joko Widodo (Jokowi).

Baca Juga: Zulkifli: Mayoritas Kader PAN Dukung Prabowo Jadi Presiden

"Sebagai ibu yang pernah menjadi ibunya bangsa semua. Semua yang hadir di rumah ini saya doakan. Perkara selanjutnya itu urusan Tuhan sebagai yang di atas. Jadi apakah doa kita itu mustajab apa nggak, itu kita serahkan kepada Tuhan. Yang penting kita juga mendukung calon-calon yang akan maju," bebernya.

Sementara terkait munculnya nama Mahfud MD yang akan menjadi pendamping Jokowi, Ibu dari Yenny Wahid tersebut mengaku tidak mempersoalkannya.

"Lho boleh-boleh saja. Semua orang, semua masyarakat Indonesia boleh kok mencalonkan diri. Apalagi hanya sebagai wakil presiden, mencalonkan diri sebagai presiden juga boleh," kata istri presiden RI keempat ini.

Apa yang disampaikan oleh Sinta juga diamini oleh Airlangga. Menurutnya, sebagai seorang anak, ia ingin meminta doa restu dari seorang ibu.

"Intinya ya, tentu sebagai anak kepada ibunya ya kita minta mohon doa restu dalam sebuah perhelatan yang akan menentukan bangsa ke depan," kata Airlangga.

Baca Juga: Umumkan Arah Koalisi PAN, Wajah Amien Rais Berseri-seri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI