Nekat, Pencuri Helm Beraksi di Polda Metro Jaya

Selasa, 07 Agustus 2018 | 21:16 WIB
Nekat, Pencuri Helm Beraksi di Polda Metro Jaya
Parkir Sepeda Motor Khusus Pengunjung di Lapangan Ditlantas Polda Metro Jaya. Foto dipotret pada Selasa (7/8/2018). [Suara.com/Agung Sandy Lesmana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ilham, lelaki berusia 35 tahun, terlihat wara-wiri di Lapangan Ditrektorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Selasa (7/8/2018) siang. Warga Bekasi itu ternyata kebingungan setelah melihat helm yang ditaruh atas sepeda motor miliknya hilang.

Kedatangan Ilham ke Markas Polda Metro Jaya yakni untuk mengurus perpanjangan surat kendaraan mobil di Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Polda Metro Jaya.

Karena masih kebingungan, pria bertubuh gempal itu sempat menanyakan kepada seorang anggota Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Metro Jaya mengenai ciri-ciri helm yang diduga dicuri pelaku.

"Hilang di mana, Pak? Nanti kami cek kamera pengawasnya," tanya aparat polisi yang enggan disebutkan identitasnya kepada Ilham.

Baca Juga: PKS Akan Gerilya Politik sampai Pendaftaran Capres-Cawapres Tutup

PAda waktu bersamaan, seorang ibu rumah tangga bernama Ani juga mengaku helm miliknya hilang. Ani terlihat kalang kabut, karena tak tahu apakah bisa pulang ke rumahnya tanpa menggunakan helm.

Ani meminta pertolongan petugas agar mencari helm yang diduga dibawa kabur sang pencuri.

"Rumah saya jauh pak di Bekasi. Tidak tahu nih bagaimana pulangnya, tak ada helm," tutur perempuan tersebut.

Dia mengganggap aksi pencuri helm sangat nekat melancarkan aksinya di kantor polisi.

"Saya minta polisi tangkap pelakunya, malu-maluin, mencuri di kantor polisi," katanya.

Baca Juga: Malaysia Tantang Indonesia di Semifinal Piala AFF U-16

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI