Suara.com - Kecelakaan laut kembali terjadi di perairan Sulawesi Selatan. Kali ini menimpa Kapal Layar Motor (KLM) Citra Harapan bermuatan bahan pokok dan empat orang, Minggu (05/8/2018) dini hari.
Kapal kayu itu dikabarkan tenggelam saat berada sekitar dua mil laut di lepas Pelabuhan Bajoe, Kabupaten Bone, Sulsel, pada Minggu (5/8/2018) pagi sekitar pukul 04.30 WITA. Beruntung, nakhoda Supriari (27) bersama tiga anak buah kapal berhasil dievakuasi sekitar pukul 10.00 WITA tadi.
Kabar tenggelamnya kapal bermuatan sembako tujuan Pelabuhan Kabaena, Kecamatan Kabaenga, Kabupateb Bombana, Sulawesi Tenggara itu dibenarkan Kapolres Bone, AKBP Kadarislam saat dihubungi Suara.com.
"Benar, saat di perjalanan sekitar pukul 04.30 WITA pada titik kordinat -4°30'0", 120°27'33", 62,0m, 258° kapal tersebut tiba-tiba miring dan mengalami kebocoran. Seketika itu juga air masuk di kamar mesin, sehingga mesin mati," jelas Kadarislam.
Informasi tenggelamnya kapal baru diketahui sekitar pukul 06.00 WITA, atau dua jam setelah kapal mulai miring. Selanjutnya tim Satuan Polair Polres Bone dan Basarnas langsung bergerak melakukan evakuasi.
Setelah berjam-jam melakukan evakuasi, empat penumpang berhasil dibawa ke pelabuhan dengan selamat. Mereka semua warga Kabupaten Bombana, masing-masing nakhoda Supriadi, Kepala Kamar Mesin Baco Tang (32), serta dua ABK Martang (41) dan Sukri (38).
Sementara sejumlah bahan pokok yang tenggelam bersama kapal kayu itu masih berada di lautan. Belum diketahui jumlah kerugian materil akibat insiden tersebut. (lirzam wahid)
Kontributor : Lirzam Wahid