Suara.com - Pameran seni koleksi Istana Kepresidenan digelar di Galeri Nasional Indonesia, Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusat, Jumat (3/8/2018). Pameran yang menampilkan sejumlah lukisan dan beberapa patung yang biasa menghuni Istana Kepresidenan akan berlangsung hingga 31 Agustus 2018.
Pembukaan pameran ditandai dengan pengguntingan pita oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara, Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf, dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy.
Selanjutnya Puan beserta rombongan melihat-lihat pameran sekitar 40 menit.
"Ini pembukaan pameran koleksi Istana yang sudah tiga tahun dilakuakan dan ini yang ke tiga," ujar Puan.
Baca Juga: Gerilya Politik, Prabowo Hari Ini Temui Puan Maharani dan Zulhas
Puan menjelaskan, pameran ini merupakan lukisan-lukisan dan benda koleksi Istana yang ada di Jogja, Bogor, Jakarta, Bali, Cipanas, dan lain-lain.
"Dengan tiga ikon lukisan dari Raden Saleh, Henk Ngantung," katanya.
Puan kemudian berhararap pameran koleksi Istana Kepresidenan tahun ini mampu menjadi tempat wisata baru di Jakarta, khusuanya untuk wisatawan mancanegara.
Selain itu, Indonesia juga akan menjadi tuan rumah Asian Games ke-18. Adapun pembukaannya akan digelar di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada 18 Agustus.
"Ini juga akan menjadi tempat ikon wisata kesenian dan budaya bagi 16 ribu orang dari 45 negara (peserta Asian Games) yang akan hadir. Jadi bukan hanya orang Indonesia saja, juga orang luar negeri," kata Puan.
Baca Juga: Masih Jadi Menteri Jokowi, Puan Maharani dan Yasonna Daftar Caleg
Menurut Puan, seluruh koleksi Istana Kepresidenan yang dipamerkan sangat baik dan memiliki makna. Sebab, ada karya yang sudah dibuat dari puluhan tahun lalu.